Selasa, Desember 30, 2008

PKNU Sosialisai Keputusan MK


Keputusan Mahkama Konstitusi (MK) yang menggunakan perolehan suara terbanyak bagi caleg terpilih dalam Pemilu 2009, tidak begitu berpengaruh DPC PKNU Lamongan. Pasalnya, jauh hari, partai ini sudah menggunakan formulasi ini. Ini terungkap dari pernyataan Ketua DPC PKNU setempat, H. Moch. Kasdi, usai rapat konsolidasi, kemarin.



Dikatakan H. Kasdi, demikian sapaannya, keputusan MA ini tidak begitu berpengaruh terhadap partai yang dipimpinnya ini. Sebab, jauh hari partai pimpinan H. Choirul Anam ini sudah menggunakan suara terbanyak dalam menentukan calegnya untuk menduduki kursi legislatif.

Hanya, dalam rapat konsulidasi yang dihadiri Abdullah. Mufied Mubarak dari DPP PKNU ini, pihaknya masih perlu sosialisasi putusan MK tersebut. Sebab pada Pasal 153 (1), (2) dan (3) UU Nomor 10/2008 tentang pemilu, yang sudah disosialisasikan ke jajarannya, pencoblosan kartu suara hanya satu, yakni pada gambar atau nama caleg. Tapi pada putusan MK ini, bisa mencoblos satu (gambar atau nama caleg-red), dua coblosan (gambar dan nama caleg) juga boleg. ''Perbedaan ini tidak signifikan, tapi tetap harus kami sosialisasikan,'' katanya.

Selain sosialisasi terkait putusan MK ini, rapat konsolidasi sebagai tindak lanjut turba DPC ini juga membahas banyak persoalan. Sekedar diketahui, salah satu program DPC PKNU Lamongan pada tahun 2008, yakni turba. ''Dari temuan-temuan pda turba itu, kemudian kami formulasikan dalam rapat konsulidasi tadi,'' katanya.

Disinggung lebih jauh, H. Moch Kasdi mengaku, rapat konsulidasi yang dihadiri Ketua Dewan Syuro DPC PKNU KH Muchit Fattah ini diantaranya membahas soal penataan Ranting dan Anak Ranting. Demi optimalisasi mesin politik dan pengawasan dalam pelaksanaan pemungutan suara pada Pemilu 2009 nanti, rapat ini membahas soal rekrutmen relawan dan saksi.

Masih soal optimalisasi mesin partai, lanjut dia, rapat ini membahas pembentukan tim sukses dari tingkat Ranting hingga Cabang.

Sementara, selain dihadiri KH. Muchit Fattah dan H. Moch Kasdi, Abdullah Mufied Mubarak, acara ini juga dihadiri Sekretaris DPC PKNU setempat Suisno, serta para caleg, pengurus DPC dan PAC PKNU Lamongan.

0 komentar: