Jumat, September 11, 2009

Pasar Murah Di 5 Kecamatan


Menjelang Hari Raya Idul Fitri ini Pemkab Lamongan gencar lakukan operasi pasar atau gelar pasar murah. Setelah kemarin di depan Pasar Sidoharjo Lamongan, kini giliran Lima Kecamatan dapat jatah pasar murah. Pemkab sudah siapkan 10 ribu kilogram gula, 10 ribu kilogram beras dan 5 ribu liter minyak goreng untuk kelima kecamatan itu.
Berbeda dengan pola distribusi sebelumnya yang lagsung lakukan penjualan ke masyarakat, pasar murah kali ini distribusinya dilakukan melalui desa dan kelurahan. Sehingga tidak ada antrian dan desak-desakan yang berlebihan saat proses penjualan bahan pokok tersebut.
“Lima kecamatan yang menjadi sasaran pasar murah kali ini adalah Kecamatan Sambeng, Ngimbang, Lamongan, Pucuk dan Deket. Masing-masig kecamatan mendapat alokasi sama, yakni 2.000 kilogram beras dengan harga jual Rp 3.500 perkilogram kemjdian gula juga 2.000 kilogram dengan harga Rp 7.500 perkilogram dan minyak goreng dengan merek dagang Filma sebanyak 1000 liter perkecamatan, “ terang Kepala Bagian Perekonomian Nurroso melalui Kabag Humas dan Infokom Aris Wibawa kemarin.
Dilanjutkannya, jadwal pasar murah tersebut tidak dilalakukan serentak. Pada rabu lalu (9/9) dilangsungkan di Kecamatan Sambeng, kemudian Kamisnya (10/9) di Kecamatan Ngimbang dan kemarin (11/9) giliran Kecamatan Lamongan. Selanjutnya pada hari Senin (14/9) akan dibuka pasar murah di Kecamatan Pucuk dan keesokan harinya giliran terakhir di Kecamatan Deket.
“Untuk antisipasi terjadinya aksi borong, komoditi yang dibeli sudah dikemasi dalam satu paket. Dalam satu paket itu berisi beras lima kilogram, satu kilogram gula dan minyak goreng sebanyak dua liter. Dengan kegiatan pasar murah ini diharapkan dapat mengontrol kenaikan harga yang biasanya terjadi menjelang hari raya. Sehingga masyarakat bisa membeli barang kebutuhan dasar dengam harga yang terjangkau, “ ujar dia.

0 komentar: