Tim Penggerak PKK Kabupaten Lamongan kemarin (10/9) bagi-bagi sejumlah
450 paket sembako kepada para tukang becak setempat. Sejumlah pengurus
PKK setempat mulai dari Ketua PKK Endang Rijanti Masfuk serta pengurus
lainnya seperti Cicik Rosyida Tsalits Fahami dan Mahdumah Fadeli turun
langsung dalam kegiatan itu.
“Ini (pembagian paket sembako) hanya sedikit kepedulian kami untuk
para tukang becak di Lamongan, “ kata Endang Rijanti Masfuk di
sela-sela kegiatan itu. Dikatakan Endang, 450 paket sembako tersebut
berisi 5 kilogram beras, 5 liter minyak goreng, 2 kilogram gula pasir
dan 1 kaleng biscuit kering.
Sejumlah petugas Satpol pp dan kepolisian setempat sudah disiagakan
sejak pagi untuk mengamankan jalannya pembagian itu. Untuki
mempermudah pembagian, panitia sudah membagi-bagi kupon sembako
tersebut pada tukang becak sehari sebelumnya. Bahkan untuk menghindari
terjadinya pemalsuan kupon, para tukang becak yang sudah membawa kupon
tetap diwajibkan membawa KTP asli Lamongan.Untuk Menghindari mendapat
Sembako Dobel, sehingga para tukang Becak Lainnya yang mempunyai
kupon tetap kebagian
Kamis, September 10, 2009
Bagi-bagi Sembako Untuk Tukang Becak
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar